Sabtu, 27 Oktober 2012

Numerologi Nama

Numerologi : Nama
Berdasarkan tabel berikut:



Jika masing-masing huruf dari sebuah nama sampai menjadi satu digit (Kecuali 11 dan 22), maka akan memberikan makna tersendiri.
Jika yang dijumlahkan adalah huruf vokal (A,I,U,E,O), Maka akan menunjukkan Angka Hati.
Jika semua huruf dalam nama dijumlahkan, maka itulah yang dinamakan Angka Nasib; misi yang harus dijalankan oleh seseorang didunia ini dan pencapaian akhir. Jika seseorang mengganti nama atau mengubah ejaannya, nasib sejati masih ditentukan oleh nama aslinya, sedangkan perubahan-perubahan dibuat oleh nama barunya. Dia harus mencocokkan kedua nama itu untuk hasil akhirnya, meskipun dengan berjalannya waktu, nama baru itu lambat laun akan menang. Meskipun demikian, pengaruh yang mendasari nama lama akan tetap hidup.
Adapun Angka Kepribadian adalah angka nasib yang dikurangi dengan angka hati, namun jika angka nasib yang lebih kecil, maka tambahkanlah dengan 9 padanya lalu kurangi dengan angka hati.
Contoh:
Achmad Nurul Mucharrom
Angka Hati 9
Angka Nasib = 138414 + 53933 + 433819964 = 434012311 => 4+3+4+0+1+2+3+1+1= 19 => 1+9= 10 => 1+0= 1
Jadi, Angka Kepribadiannya adalah:
(1+9)-9= 10-9= 1

ANGKA HATI

1: Orangnya merasa bebas dan jujur, berhati teguh, dan penuh ambisi. Ia mempunyai kemampuan sebagai eksekutif, inisiatif, dan suka menjadi pemimpin dalam organisasinya. Ia tidak menyukai kedudukan bawahan, baik didalam maupun diluar rumah. Dalam asmara: Ia itu mendambakan cinta yang mendalam tetapi keangkuhannya menghalangi untuk mengungkapkannya dan ia dapat tampak dingin, pendiam, dan senang mendominasi keluarganya.

2: Orangnya suka bekerja sama, tulus, diplomatis, bersahabat, cinta kasih dan lebih suka berteman ketimbang menyendiri. Ia lebih memilih cepat menikah ketimbang menetap dalam membujang/njomblo. Hasrat batinnya adalah keselarasan dalam segala hal. Ia dapat berkembang melalui jalur spiritualitas. Dalam asmara: Ia itu manis, suka bekerja sama, cocok untuk berteman dan selalu membutuhkan hubungan cinta kasih, bahkan dengan pengorbanan pribadi demi mendapat restu dari kekasihnya.

3: Orangnya penuh inspirasi, imajinasi, dan ramah. Ia suka berbicara dan suka mengungkapkan diri melalui bakat-bakat artistik/jalur kesenian. Ia dapat mengilhami orang lain dan mampu menjalin cinta yang mendalam. dapat bersikap boros dan menganggap enteng. Dalam asmara: Sifatnya yang romantis dan sangat mendambakan timbal-balik dari pasangannya, membuatnya sulit melupakan kekecewaan hubungan asmaranya.

4: Orangnya ingin berorientasi pada hasil dan bersikap praktis dalam segala hal. Ia bertanggung jawab, dapat diandalkan dan jujur. Ia mencari kemantapan dan jaminan hidup. melalui pencapaian yang membangun, ia dapat membantu kemanusiaan dalam berbagai cara. Ia harus memasukkan kesenangan dan cinta untuk mengurangi ketegangan. Dalam asmara: Orang yang tulus dan dapat diandalkan dalam hubungan percintaan. Ia lebih mencari stabilitas dan jaminan daripada romantisisme dan ia menginginkan agar pasangannya memenuhi tanggung-jawabnya.

5: Orangnya serba bisa, penuh akal, progresif, menginginkan kebebasan, kegairahan dan petualangan dalam hidup. Ia sangat senang jika terlibat dalam urusan publik dan aktifitas kelompok. Ia tidak suka pekerjaan yang tetap untuk waktu lama. bahkan dalam urusan asmaranya pun ia berubah-ubah. Dalam asmara: Orang ini menaruh perhatian mendalam pada pasangannya lebih dari berteman. Ia menjadikan pasangannya sebagai teman untuk bersenang-senang dibanding untuk stabilitas dalam percintaan, perkawinan dan rumah tangga. Ia selalu mencari perubahan dan kebebasan.

6: Orangnya harmonis, simpatik dan bertanggung-jawab. dalam lubuk hatinya, ia mendambakan keindahan, persahabatan dan cinta, yang tanpa itu ia tidak bisa maju. perkawinan, rumah tangga dan melayani kemanusiaan sangat berarti untuknya. Ia dapat sangat emosional dan berkorban. Dalam asmara: Ia itu penuh cita-cita dalam percintaan, perkawinan, dan rumah tangga. Ia rela berkorban untuk direstui oleh pasangannya, yang jika tanpa itu ia akan terluka.

7: Pada dasarnya, ia itu sangat selektif dengan kesukaan dan ketidak-sukaan yang kuat. Suka menyendiri untuk berfikir, belajar atau merenung. Ia perfeksionis disegala bidang. Ia mampu mencapai hasil-hasil ilmiah, relijius, atau dunia kejahatan, tergantung angka-angka mereka. Dalam asmara: Orangnya sangat selektif dan rewel dalam urusan cinta dan persahabatan. Ia mencari kesempurnaan dan dapat hidup tanpa cinta meski ia bisa saja mencintai sangat mendalam bila bertemu kekasih sejatinya.

8: Pada dasarnya, ia itu materialistis dan menyukai kekuasaan, kedudukan dan kekayaan. dengan kemampuan eksekutif dan pendekatan yang lugas, ia mampu mencapai hasil-hasil yang besar. Ia dapat menjadi organisator, psikolog atau filsuf yang baik. Ia terlalu menuntut, mendominasi, dan keras kepala. Dalam asmara: Orangnya tidak penuh perhatian tapi romantis dan mengasihi demi materialisme. Ia ingin agar pasangannya mampu, ambisius, bebas dari kelemahan seperti dirinya.

9: Pada dasarnya, ia tidak personal dan ingin membantu siapa saja, bahkan dengan mengorbankan diri. Ia suka memaafkan, iba hati, murah hati, intuitif, dan dapat mencapai kebijaksanaan relijius dari tingkat tinggi. Terkadang ia bisa bersikap aneh, mudah terpengaruh dan murung. Dalam asmara: orangnya mudah dipengaruhi dan bersifat iba. Dia tidak penuh perhatian dan sangat tidak personal, ia dapat kehilangan kekasihnya kecuali jika ia penuh perhatian dan berhati-hati.

11: Orangnya sangat menuruti bisikan hatinya, pandai mengilhami, dan cenderung menjadi spiritual. Hasrat batinnya adalah mengorbankan dirinya untuk orang lain dan melaksanakan cita-cita keindahan, kesempurnaan serta pelayanan untuk manusia. Ia mempunyai potensi besar untuk mencapai puncak-puncak relijius. masalah yang dihadapinya adalah kepekaan dan ketegangan saraf. dalam asmara: Ia menambahkan warna pada cinta pribadinya dengan cita-cita kedermawanan dan universal. ia berhasil dalam percintaan dan perkawinan hanya jika pasangannya itu filosofis dan relijius.

22: Orangnya mempunyai tanggap mendalam, dan mempunyai kesadaran serta hasrat mencapai usaha-usaha universal dengan secara praktis. Ia dapat mencapai kedudukan yang baik dan pendapat penghormatan jika tidak melakukan pekerjaan diluar kemampuannya. Kesadaran yang dipraktikkan dapat mendatangkan ketegangan syaraf. Dalam asmara: orangnya menginginkan percintaan dengan tingkat kesadaran tinggi. Ia ingin agar pasangannya membantunya dalam pelayanan kemanusiaan demi hubungan yang mantap.

ANGKA KEPRIBADIAN

1: Orangnya bermartabat, menonjol, berbusana baik dan mengesankan. Ia adalah orang yang disukai. Ia suka mengatur rumahnya dengan benar.

2: Orang yang menyenangkan, ramah dan sangat memperhatikan pada hal-hal yang rinci, bahkan terkadang cerewet. Ia suka mengenakan pakaian biasa yang rapi dan enak pakai. ia juga selalu mengatur suatu gaya.

3: Orangnya suka bicara, bersahabat, dan tampil secara artistik. Ia suka mengenakan pakaian-pakaian menyolok bahkan terkesan pamer.

4: Orangnya serius dengan busana yang pas dan rapi. Harus hati-hati dengan busana yang berlebihan.

5: Dia itu modern dalam berpakaian, yang terlihat dalam busana berpotongan bagus dan sangat modis. Ia perlu menghindari bicara dan menyatakan bualan. Ia harus mencoba lebih tenang dalam pembicaraannya.

6: Orangnya simpatik dan penuh belas kasihan dalam percakapan dan perilakunya. Ia tidak terlalu memperhatikan busana dengan detil. Ia mungkin terlihat berpakaian kuno dalam gaya santai atau ceroboh. Ia memerlukan perbaikan untuk watak lebih baik.

7: Dia itu pribadi yang menarik dengan pesona yang benar dan gaya yang mengesankan. Ia ramah dan mengenangkan, tapi pendiam dalam pembicaraan kecuali jika diperkenankan.

8: Dia itu biasanya berpakaian baik dalam busana berat, sportif dan mengesankan sebagai seorang eksekutif yang suka tampil. Dalam pembicaraannya, ia bersahabat dan optimistis.

9: Orang ini bersahabat, hangat, murah hati, tampak muda, dan mendapat sukses dalam memahami busananya dalam segala warna kecuali hitam, karena itu harus dihindarinya. terkadang berpakaian santai seperti orang tipe 6. Ia menarik karena gayanya yang menyenangkan. Meski ia mempunyai pribadi yang magnetis, Ia terlihat mengambil jarak karena tingkahnya atau karena kurang perhatian.

ANGKA NASIB

1: Dia itu ditakdirkan untuk jadi pemimpin dibidang kerja. Dia harus belajar mengandalkan kemampuan dia sendiri, menunjukkan keberanian dan keteguhan hati serta menghindarkan diri dari aspek negatif sifat 1; egois dan mementingkan diri sendiri. Setiap orang akan meminta bimbingan dan arahan dia, so dia harus siap untuk itu. coz dia itu terlahir untuk jadi orang luar biasa dalam bidang pekerjaan dalam kehidupannya.

2: Kerja-sama, diplomasi dan hidup berdampingan secara damai merupakan tujuan hidupnya. Perkembangannya cenderung kearah kemitraan ketimbang secara sendirian. Seiring berjalannya waktu, ia akan diminta untuk jadi penengah dan juru damai.

3: Popularitas, kebahagiaan untuk diri sendiri dan orang lain, cinta asmara dan kepemilikan material adalah hal-hal yang menonjol dalam kehidupan, asal saja bakat digunakan secara positif. Dia memang terlahir untuk membahagiakan orang lain. Melalui imajinasi, ketulusan, kejujuran, dan keceriaan, dia ditakdirkan buat ngasih penerangan buat seluruh umat manusia lewat jalur kreatifitas tertentu.

4: Dia itu ditakdirkan buat memikul tanggung-jawab dan semua orang akan bergantung padanya untuk mendapatkan bantuan dan dukungan. Konstruksi, organisasi, dan managemen akan menyibukkannya seumur hidup. Seringkali datang masalah-masalah sanak saudara, dan keterbatasan-keterbatasan dalam hidup membuatnya jengkel. Tapi melalui kesabaran, keteguhan hati, ketertiban, ketulusan, kejujuran dan pelayanan terhadap orang lain akan memberinya jaminan untuk sesama dan dirinya sendiri, itupun jika segi-segi negatif dari Empat dapat diatasi.

5: Dia itu terlahir untuk menghadapi orang lain dan memajukan "kebebasan" dan "kemajuan". Perubahan, keadaan baru, pendekatan baru, keaneka-ragaman, dan peristiwa-peristiwa tak terduga akan menjadi segi menonjol dalam hidupnya. Dia mungkin menemui kesulitan untuk bekerja dibidang yang sama dengan orang yang sama untuk waktu lama. Dia akan mengajari orang untuk mencapai "Kebebasan" dan hidup berbahagia, itupun jika sisi negatif dari lima bisa diminimalisir.

6: Dia itu terlahir untuk melayani umat manusia dengan cinta kasih, kewajiban, tanggung jawab, dan perbuatan-perbuatan. Dia itu dikenal karena kemurah-hatiannya. Dia itu harus bermurah hati kepada sanak saudaranya tetapi tidak sampai mengorbankan dirinya. Semakin banyak yang dilakukannya untuk orang lain, semakin banyak cinta kasih, kenyamanan dan uang yang akan diperolehnya. Untuk kemajuannya, dia itu membutuhkan keindahan, persahabatan, cinta kasih dan keharmonisan. Dia itu mampu menjalani falsafah hidup dan mencapai ketinggian spiritual.

7: Dia itu ditakdirkan untuk mencari kebijaksanaan atau kebenaran-kebenaran terselubung dibidang ilmiah, kriminal, filosofis, atau relijius. Dia mungkin akan merasa kesepian walaupun ditengah orang banyak. Dia mungkin masuk ke kehidupan filosofis secara mendalam seperti percobaan-percobaan, penelitian, dan memperagakan fakta-fakta yang ditemukan orang lain. Kepopuleran, cinta dan kehormatan, akan didapatkannya dan dia akan dikenal sebagai pendidik. Urusan pribadi, cinta, dan perkawinan mungkin dikorbankan, karena dia bisa mendapat kepuasan yang lebih besar dalam menemukan kebenaran (biasanya pada jalur spiritual) yaitu mendidik orang.

8: Manajemen, organisasi, dan administrasi akan membawanya pada posisi kekuasaan dan ketenaran. Dia harus membuat penilaian yang benar terhadap orang-orang dan segala peristiwa dari waktu ke waktu, dan itu tidaklah mudah. Jika kemampuan filosofisnya berkembang dan penilaian yang tak memihak telah dibuat, maka imbalannya adalah kesuksesan. Uang mungkin bukan jalur perkembangannya. Karena dalam bisnis, dia mungkin akan mendapat ketenaran.

9: Dia ditakdirkan untuk menjadi populer dalam bidang kedermawanan, kemanusiaan dan kemurahan-hati. Cinta persaudaraan dan pelayanan untuk semua umat manusia akan menjadi kepribadiannya disatu pihak, sedangkan dipihak lain, cinta, asmara, musik dan seni akan menjadi perhatiannya dengan mendalam. Belas kasih, murah hati, dan memahami kebutuhan orang akan menjadikannya pribadi yang menyenangkan. Dan bila dia tidak egois dan mengembangkan cinta terhadap sesama, dia akan dapat menjadi pemimpin spiritual.

11: Inspirasi, kesadaran spiritual (seringkali tak tampak), bisikan hati, dan kemampuan psikis dapat membuatnya begitu bahagia dan cahaya hidup, itupun bila bisa menekan sisi negatifnya. Dia ditakdirkan untuk mencapai nilai-nilai yang lebih tinggi dalam hidup. Kehidupan keluarga, keuntungan material dan status sosial mungkin bisa hilang bila terlalu dianut. Dia itu diharapkan mengatasi kepekaan, ketegangan syaraf, sikap individualitas dan menganggap ringan kehidupan sosial. Dia itu dikaruniai kemampuan untuk mencapai ketinggian spiritual bagi dirinya dan memberi penerangan pada orang lain.

22: Kemampuan menangani proyek-proyek besar secara efisien akan menempatkannya pada posisi otoritas pada pekerjaan disaat-saat tertentu dalam hidupnya. Dia mungkin melakukan usaha yang penting tetapi keberhasilannya tergantung pada pengendalian nafsu untuk "menerima tugas dari yang bisa ditanganinya". Dilain pihak, dia itu akan menjadi terkenal sebagai penerang bagi orang lain jika ia cenderung bekerja dibidang mistik dan gaib.

Wallaahu A'lamu Bis-Shawaabu
Dan hanya Tuhan yang lebih tau akan kebenaran sejatinya

1 komentar: